Friendster News

Ranieri Diharapkan Bisa Bawa Italia Juara Di Masa Depan

Berita Sports

Ranieri Diharapkan Bisa Bawa Italia Juara Di Masa Depan


Atas pencapaiannya di Leicester City, Claudio Ranieri mendapat penghargaan bergengsi di negara asalnya Italia. Dia juga diharapkan bisa membawa tim nasional Italia juara Piala Dunia di masa depan.


Berita Sports
Claudio Ranieri
Ranieri membawa Leicester juara Premier League 2015-16 kendatipun timnya sama sekali tidak diunggulkan. Di awal musim, rumah taruhan bahkan memberikan banderol koefisien 5.000 banding 1 untuk The Foxes meraih titel.

Hal itu di antaranya mengantar Ranieri dianugerahi penghargaan Enzo Bearzot sebagai pelatih terbaik Italia. Penghargaan untuknya diberikan di Roma, Oleh Presiden Federasi Sepakbola Italia (FIGC) Carlo Tavecchio.

Saya belum pernah jumpa Bearzot, tapi saya sudah pernah diberitahu oleh sejumlah orang bahwa mereka melihat semangatnya di dalam diri saya dan itu membuat saya bangga,"

Bearzot, yang tutup usia pada tahun 2010, merupakan pelatih timnas Italia ketika menjuarai Piala Dunia 1982. Sementara pemenang penghargaan Bearzot ditentukan lewat pilihan dari para perwakilan media-media olahraga terkemuka di Italia.

Sementara itu, Tavecchio juga mengungkap harapan agar allenatore 64 tahun tersebut suatu saat nanti akan menangani Gli Azzurri, lalu berkolaborasi untuk meraih kesuksesan di ajang Piala Dunia.

 "Saya harap Ranieri bisa menjuarai sebuah Piala Dunia bersama Italia, itu akan jadi hal terbaik. Tentu saja saya berbicara secara abstrak dan tidak lantas berarti Piala Dunia berikutnya. Claudio masih muda dan memiliki waktu,"

"Apa kami sudah memikirkan dirinya sebagai pengganti untuk (Antonio) Conte? Ia yang harus memikirkan kami," ceplosnya ketika ditanya mengenai kemungkinan Ranieri menjadi suksesor Conte yang musim panas ini akan meninggalkan posisinya sebagai pelatih Italia.

"Saat ini kami memikirkan banyak hal, tapi pihak-pihak yang berada di tanah air keduanya di olahraga senantiasa mendoakannya banyak kesuksesan," tutur Tavecchio.
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar